Langkah Pertama Anda Melawan Katarak

PENILAIAN KATARAK $86
DI SINGAPURA

Katarak adalah penyebab utama kebutaan
di dunia menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Katarak terjadi saat terdapat endapan protein dalam lensa, sehingga membuatnya keruh. Pengendapan ini mencegah cahaya melewati lensa dengan baik, menyebabkan kehilangan sebagian penglihatan. Kondisi ini memengaruhi aktivitas sehari-hari dan kemampuan untuk mengemudi atau membaca. Untuk meningkatkan kualitas hidup Anda, jadwalkan janji temu dengan kami dan tenangkan pikiran Anda.

Gejala-Gejala Katarak

Penglihatan kabur
Penglihatan kabur adalah gejala katarak yang paling umum dan bertambah parah seiring berjalannya waktu karena semakin sedikit cahaya yang mencapai retina.

Silau
Seseorang yang memiliki katarak kesulitan melihat di bawah cahaya matahari yang terang. Cahaya dalam ruangan mulai terlihat terlalu terang atau muncul lingkaran cahaya di sekitarnya.

Perubahan warna
Katarak juga memengaruhi penglihatan warna. Beberapa warna terlihat memudar dan benda-benda menjadi terlihat kecokelat-cokelatan atau kekuning-kuningan.

Penglihatan ganda
Katarak dapat menyebabkan pasien melihat benda-benda ganda.

Jenis-Jenis Katarak

Katarak nuklear
Jenis katarak ini berkaitan dengan pertambahan usia dan terbentuk di nukleus (pusat) lensa.

Katarak subkapsul posterior
Jenis katarak ini berkaitan dengan orang-orang yang memiliki diabetes atau menggunakan dosis tinggi steroid. Katarak ini terbentuk di belakang lensa.

Katarak kortikal
Jenis katarak ini terjadi di lapisan luar (korteks) lensa dan dicirikan dengan pengeruhan di tepi lensa, yang perlahan-lahan menuju ke pusat lensa.

PEMERIKSAAN KATARAK ($86)

1. Jadwalkan janji temu

Biarkan tim dokter mata kami melakukan serangkaian tes mata untuk mengevaluasi kesehatan mata Anda.

2. Tenangkan pikiran Anda

Dokter bedah mata kami akan membahas hasil tes dengan Anda setelah semua tes mata selesai.

3. Penglihatan yang jelas

Bergantung pada hasil Anda, kami akan menginformasikan jika Anda memiliki katarak dan jika operasi katarak dibutuhkan. Apa pun hasilnya, Anda akan pulang dengan penglihatan yang jelas.

Mengapa Memilih Atlas Eye Specialist Centre?

Kami mendengarkan kebutuhan Anda dengan baik dan menawarkan solusi khusus, selagi berusaha untuk memberikan hasil visual yang optimal. Anda tidak perlu khawatir karena keamanan dan jaminan kualitas adalah prioritas kami, dan semuanya, mulai dari biaya hingga potensi risiko, akan dijelaskan sepenuhnya. Kami bertujuan memberikan Anda pengalaman khusus yang tidak akan mudah terlupakan. Penglihatan Anda berharga, dan Anda harus berusaha memastikan hasil yang positif untuk kesehatan dan kesejahteraan Anda. Hubungi kami hari ini untuk mempelajari lebih lanjut – kami menantikan kabar dari Anda.

Pertanyaan Umum

Sebagian besar katarak terbentuk perlahan-lahan dan memengaruhi orang-orang di atas 50 tahun. Sekitar setengah populasi memiliki katarak di usia 65 tahun. Dalam kasus langka, bayi dapat memiliki katarak kongenital. Kondisi ini biasanya berkaitan dengan Ibu yang terkena campak, cacar air, atau penyakit menular lainnya selama kehamilan, tetapi terkadang diwariskan.

Jika Anda memiliki katarak di kedua mata, operasi biasanya dilakukan pada satu mata terlebih dahulu, diikuti dengan mata kedua setelah beberapa hari atau minggu. Pendekatan ini memberikan waktu untuk mata pertama dan penglihatannya pulih agar kondisi Anda stabil sebelum operasi dilakukan pada mata kedua.

Katarak biasanya diawali dengan gejala-gejala ringan dan mungkin awalnya tidak disadari oleh pasien. Seiring berjalannya waktu, katarak bertambah besar dan keruh. Anda perlu mempertimbangkan operasi katarak saat penglihatan memburuk hingga Anda kesulitan melakukan aktivitas sehari-hari (seperti mengemudi, olahraga, atau membaca).

Untuk saat ini – dan dalam waktu dekat – operasi katarak adalah satu-satunya perawatan yang dapat dilakukan untuk katarak yang serius.

Direktur Medis Kami

DR DAVID CHAN
Dokter Bedah Mata Konsultan Senior
Direktur Medis
MB ChB (UK), M Med, FAMS,
MRCS (Edin), FRCS (Edin)

Dr David Chan adalah Direktur Medis dan Dokter Bedah Mata Konsultan Senior di Atlas Eye Specialist Centre. Beliau berspesialisasi dalam operasi katarak kompleks, operasi segmen anterior, dan bedah refraktif. Perawatan yang diberikan meliputi operasi katarak berisiko tinggi, penggantian atau pertukaran lensa, penunjang kantung kapsul lensa, perbaikan iris, pembedahan laser refraktif atau laser vision correction (ReLEx SMILE/LASIK), collagen cross-linking, implan kanta dalam mata, dan pertukaran lensa refraktif.

Hotel di sekitar

  • Grand Park Orchard
  • Holiday Inn Express Singapore Orchard Road
  • York Hotel Singapore
  • Lucky Plaza Apartment
  • Mandarin Orchard Singapore
  • Grand Hyatt Singapore
  • Royal Plaza on Scotts Singapore
  • Goodwood Park Hotel
  • Grand Park Orchard
  • Holiday Inn Express Singapore Orchard Road
  • York Hotel Singapore
  • Lucky Plaza Apartment
  • Mandarin Orchard Singapore
  • Grand Hyatt Singapore
  • Royal Plaza on Scotts Singapore
  • Goodwood Park Hotel

Isilah formulir di bawah ini dengan detail dan tanggal preferensi Anda untuk melakukan

PEMERIKSAAN KATARAK $86.

290 Orchard Road Paragon Medical #07-09 Singapore 238859
Akses melalui Lift Lobi E atau F

101 Irrawaddy Road #19-12/13 Royal Square Medical Centre
Singapore 329565

Tel: +65 6737 9119 | Email: atlaseye@atlaseye.sg

Jam kerja: Senin – Jumat: 8:30am to 5:30pm
Sabtu: 8:30am to 12:30pm

290 Orchard Road Paragon Medical #07-09 Singapore 238859
Akses melalui Lift Lobi E atau F

101 Irrawaddy Road #19-12/13 Royal Square Medical Centre Singapore 329565

Tel: +65 6737 9119
Email: atlaseye@atlaseye.sg

Jam kerja:
Senin – Jumat: 8:30am to 5:30pm
Sabtu: 8:30am to 12:30pm